Opor Ayam Special ala Aneka Resep Nusantara |
- 1 kg atau 1 ekor ayam
- minyak goreng secukupnya
- 2 lembar daun salam
- 1 batang serai, di memarkan
- 1 cm lengkuas. dimemarkan
- 4 cm kayu manis
- 750 cc santan dari satu butir kelapa
- 10 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 sendok makan ketumbar
- 10 butir jintan
- 1 /2 sendok teh merica bulat
- 2 cm jahe
- 2 cm kunyit
- garam secukupnya
- Ayam dibersihkan sampai bersih, lalu dipotong menjadi 10 bagian. Kemudian di goreng dalam minyak panas sampai berwarna kekuning-kuningan. Angkat dan tiriskan.
- Haluskan semua bumbu sampai halus. Selanjutnya panaskan 3 sendok makan minyak. lalu tumis bumbu yang sudah dihaluskan. masukkan daun salam. serai, lengkuas dan kayu manis.
- Setelah keluar aromanya. masukkan santan dibarengi dengan ayam. Masak terus sampai santan mendidih dan ayam empuk.
- Setelah matang. angkat dari atas kompor dan siap disajikan bersama dengan lontong atau ketupat
Komentar